Berita AC Milan -Antonio Cassano bingung dengan keputusan AC Milan memecat Paolo Maldini dan Ricky Massara. Dia berharap Paolo dapat memberitahu pemilik Milan untuk minggat.
Berita tersiar kemarin malam bahwa pemimpin Redbird Capital, Gerry Cardinale, telah mengadakan pertemuan singkat dengan dua Direkturnya tersebut sebelum memecat mereka dari peran mereka.
Berbicara di Bobo TV tentang kepergian Maldini, Cassano membagikan pemikiran uniknya tentang keputusan tersebut:
“Dia (Maldini) telah melakukan pekerjaan yang luar biasa, sementara Cardinale ini mengingatkan saya pada (Jim) Pallotta dari Roma, dia hanya melakukan foto dan sandiwara sementara Maldini harus dicium di mana dia berjalan.
“Seperti biasa, orang Amerika ini datang tanpa memahami apa pun tentang sepak bola. Saya berharap untuk Paolo bahwa dia dapat memberitahu mereka untuk minggat dan memulai lagi di tempat lain, jika dia tidak senang, dia berhak untuk pergi dan mereka tetap bertahan.” tutup Cassano.
Tindakan semena-mena Cardinale kepada Maldini telah memicu reaksi keras dari para fans yang saat ini mulai mendatangi Casa Milan untuk melancarkan protes kepada para petinggi AC Milan.