Jika Castillejo Pergi, Maka AC Milan akan Kembali Memburu Romain Faivre

Berita Terbaru AC Milan
Photo: Twitter

Berita AC Milan – Beberapa laporan dari sumber yang terpercaya mengabarkan jika Samu Castillejo akan segera hengkang ke klub Rusia, CSKA Moskow.

Pemain sepakbola asal Spanyol itu telah kehilangan tempatnya di skuad inti I Rossoneri. Posisinya kerap kali tergantikan oleh Alexis Saelemaekers yang tampil lebih menjanjikan.

Posisinya di skuad AC Milan kian terasa sulit setelah pihak klub pada penutupan jendela transfer musim panas kemarin memutuskan untuk mendatangkan Junior Messias.

CSKA Moskow adalah peluang terakhir bagi Castillejo untuk melanjutkan karirnya. Sebelum klub Rusia itu, terdapat nama Getafe dan Spezia yang meminati jasanya, namun sang pemain selalu menolaknya.

Menukil laporan dari MilanLive, AC Milan akan berusaha kembali memburu Romain Faivre pada bursa transfer Januari nanti andai Castillejo jadi pergi ke Liga Rusia.

Faivre sangat piawai dalam memerankan 3 posisi di sektor lini depan klubnya. Itulah sebabnya pada bursa transfer musim panas kemarin I Rossoneri terlihat begitu getol ingin mendatangkannya,

Namun sayangnya usaha Milan untuk mendatangkan Faivre gagal karena sang pemain bersikap tidak profesional untuk timnya, Brest. Manajemen klubnya sangat kecewa dengan pemainnya itu lantaran tidak datang dalam pertandingan melawan Strasbourg.

Itu sebabnya pihak Brest memutuskan untuk menolak semua tawaran transfer yang masuk untuk Romain Faivre sebagai bentuk sanksi klub kepada pemainnya itu.

Namun situasi seperti itu kemungkinan besar akan berubah pada Januari nanti. Terlebih dengan Milan yang sudah memiliki dana segar hasil penjualan Castillejo, maka Brest akan bersiap untuk mendengarkan setiap tawaran yang mereka ajukan.

Pos terkait