Berpaling dari AC Milan, Romain Faivre Mulai Merapat ke PSG

Romain Faivre
Photo: Twitter Romain Faivre

Berita AC Milan – Salah satu target transfer buruan AC Milan, Romain Faivre, dikabarkan sedang merapat ke tim kaya raya Prancis, PSG. Melalui keterangan terbarunya, gelandang serang berusia 23 tahun itu mengakui jika agennya sudah menjalin kontak dengan Les Parisiens.

Faivre merupakan pemain yang sangat piawai dalam memerankan 3 posisi di sektor lini depan yaitu sebagai pemain sayap kanan, kiri dan gelandang serang. Itulah sebabnya pada bursa transfer musim panas kemarin I Rossoneri terlihat begitu getol ingin mendatangkannya.

Media kenamaan La Gazzetta dello Sport pada bulan ini telah mengungkapkan jika AC Milan mulai tertarik untuk kembali mengejar Romain Faivre. Terlebih klub sang pemain, Brest, telah meembanderoli Faivre dengan nilai transfer sebesar 15 juta euro bagi tim yang berminat membelinya.

Akan tetapi dengan anggaran transfer yang serba mepet, manajemen AC Milan masih belum dapat melakukan investasi di bulan Januari ini. Klub masih menunggu penjualan Samu Castillejo untuk memperkuat sektor finansial dan mendanai operasi transfer Romain Faivre.

Namu sayangnya, pergerakan lambat AC Milan dapat memicu perginya pemain buruan ke klub lain. Termasuk juga Romain Faivre yang dalam wawancara terbarunya telah mengisyaratkan akan bergabung dengan PSG.

“Bermain untuk PSG? Ada kontak dengan agen saya. Ini mimpi, ini kota saya, keluarga dan teman-teman saya ada di sana.” ucap Faivre kepada Canal +.

Romain Faivre tampi begitu mempesona musim ini dengan sudah mencetak 7 gol dan 5 assist dari 20 pertandingannya bersama Brest di Ligue 1.

Pos terkait