Giovanni Galli: Donnarumma Adalah Adalah Salah Satu Kiper Terbaik Dunia!

Situs Berita AC Milan
Photo: AS

Beritamilan.com – Situs Berita AC Milan

Mantan kiper AC Milan, Giovanni Galli menganggap kemampuan Gianluigi Donnarumma saat ini sudah setara dengan penjaga gawang top di dunia seperti Manuel Neuer. Selain itu, ia berharap kepada kiper berusia 21 tahun tersebut untuk bertahan selama mungkin agar dapat mengukir sejarah baru di San Siro.

Gianluigi Donnarumma menjadi sosok vital bagi I Rossoneri dalam menjaga performa mereka di Serie A dalam beberapa bulan terakhir. Bagaimana tidak, kiper asal Italia itu sukses membantu timnya mencatatkan rekor 27 pertandingan tak terkalahkan di Serie A sebelum takluk dari Juventus beberapa waktu lalu.

Performa apik tersebut sebenarnya sudah terlihat sejak ia menjalani debut bersama I Rossoneri pada tahun 2015. Bahkan sejak saat itu dirinya digadang-gadang akan menjadi salah satu kiper terbaik dunia beberapa tahun kedepan.

Anggapan tersebut disetujui oleh mantan kiper AC Milan yakni Giovanni Galli yang menilai pemain berumur 21 tahun tersebut sudah memiliki kemampuan setara dengan Manuel Neuer, salah satu penjaga gawang terbaik dunia saat ini. Pria yang memperkuat AC Milan pada periode 1986-1990 itu juga berharap Gianluigi Donnarumma bertahan di San Siro dalam jangka waktu lama agar bisa mencatatkan sejarah baru untuk klub tersebut.

“Jika 5-6 tahun lalu Manuel Neuer adalah kiper terbaik dunia, saya akan mengatakan kalau Gigio saat ini memiliki kemampuan yang setara dengannya. Ia adalah kiper yang luar biasa untuk pemain sesuaiannya,” ucap Giovanni Gal kepada La Gazetta Dello Sport via Tribal Football.

“Ia memiliki kepribadian dan karakter sebagai kiper top. Dalam permainan, ia sering memilih keputusan yang tepat tentang kapan ia harus keluar dari daerahnya atau tetap berada di dalam,”

“Bagi saya, Gigio mirip seperti Zlatan Ibrahimovic yang bermain di lini depan. Ia membuat para penyerang lawan merasa tidak akan bisa menjebol gawang yang dikawal olehnya,”

“Mungkin ia ingin pergi ke klub di luar negeri atau bahkan bergabung ke Juventus. Saya sarankan kepadanya untuk bertahan 15 tahun lagi di Milan, sebab ia memiliki kesempatan untuk mencatat sejarah baru disana.” tutup Giovanni Galli.

Pos terkait