Berita AC Milan – AC Milan harus mengubur harapannya untuk mendulang poin pertamanya di Liga Champions musim ini setelah kalah tipis 1-0 dari tuan tim rumah FC Porto.
AC Milan seperti tersesat dalam pertandingan ini dan mereka gagal untuk menunjukkan permainan seperti biasanya. Gol Luis Diaz pada menit ke-65′ mungkin menjadi hukuman yang pantas didapatkan armada Rossoneri setelah mereka bermain buruk sepanjang pertandingan.
Meski dari tayangan ulang sebelum terjadinya gol terlihat ada kontak fisik pada Ismael Bennacer yang membuatnya jatuh, sang wasit dan VAR tidak menganulir gol dari FC Porto tersebut.
There might have been a possible foul in the build up for Porto’s goalpic.twitter.com/BMbzUVAdf1
— Milan Eye (@MilanEye) October 19, 2021
Sang kapten tim pada laga ini, Davide Calabria, sedikit menyesalkan kejadian itu. Dalam keterangannya seusai laga, sang bek kanan menyebut jika VAR selalu merugikan timnya saat terjadi insiden 50:50.
“Saya tidak suka mencari alasan. Saya minta maaf karena kami bisa dan seharusnya berbuat lebih banyak, jika berjalan seperti ini pasti ada alasannya.” ucap Calabria kepada SportMediaset.
“Jangan menangis tentang ini. Kami melakukannya dengan baik di liga dan kami harus terus seperti ini.”
“Gol mereka? Dari lapangan, sepertinya pelanggaran, akhir-akhir ini terjadi kesalahan dengan VAR: insiden 50-50 selalu merugikan kami!” tutupnya.
Dengan hasil ini, maka AC Milan masih terjerembab di dasar klasemen grup B dengan belum mendapatkan 1 pun poin. Milan akan kembali bertanding di Liga Champions pada 4 November mendatang dengan melawan Porto di San Siro.