Prediksi Pertandingan AC Milan vs Udinese Liga Serie A 2020/2021

Berita Terbaru AC Milan

Beritamilan.com – Situs Berita AC Milan

AC Milan akan kembali melanjutkan perjuangannya untuk bertahan di papan atas liga Serie A dengan menjamu Udinese di giornata ke-25, pada Kamis dinihari nanti (04/03/2021) pukul 02.45 WIB.

Setelah sempat mengalami keterpurukan selama bulan Februari kemarin, I Rossonerri mampu mengawali bulan Maret ini dengan kemenangan tipis atas tuan rumah AS Roma lewat skor 1-3 pada Senin kemarin (01/03/2021).

AC Milan tentu ingin terus menempel Inter di puncak klasemen sambil berharap rival sekotanya itu terpeleset. Memang ambisi klub sebenarnya adalah lolos ke Liga Champions musim depan, tapi kalau bisa Scudetto, kenapa tidak?

Pada pertandingan melawan Udinese nanti, Il Diavolo Rosso akan ditinggal beberapa pemain intinya seperti Ibrahimovic dan Hakan Calhanoglu yang mendapat cedera saat melawan AS Roma. Namun Ante Rebic dikabarkan sudah siap kembali tampil setelah mengalami kelelahan otot seusai mencetak gol ke gawang I Giallorossi kemarin.

Dikubu seberang, Udinese saat ini masih berkutat di peringkat 12 klasemen Serie A dengan raihan 28 poin, hasil dari 7 kali menang, 7 kali seri dan 10 kali kalah. Dalam 7 laga terakhirnya, Rodrigo De Paul dkk tercatat baru 1 kalah dan sukses meraih 3 kemenangan. Dengan catatan seperti itu, tim hitam putih berpeluang untuk merepotkan AC Milan.

Namun begitu I Rossonerri memiliki catatan kandang yang bagus saat menjamu Udinese di San Siro. AC Milan secara total telah berhasil meraih 8 kali kemenangan dan baru 1 kali kalah dalam 13 partai kandang terakhirnya saat menjamu Udinese.

5 pertemuan terakhir kedua tim juga lebih condong ke AC Milan, dimana dalam periode tersebut pasukan merah hitam berhasil meraih 3 kali kemenangan dan sisanya berakhir dengan hasil seri dan kalah.

Dari segi historis baik AC Milan maupun Udinese telah bertemu di ajang Serie A sebanyak 91 kali, dimana Milan berhasil meraih 41 kemenangan, 33 seri dan 17 kali kalah. Dalam periode tersebut Milan berhasil membobol gawang Udinese sebanyak 155 kali, berbanding dengan kebobolan sebanyak 90 kali.

Beberapa sumber di Italia menyebut jika sang kapten klub, Alessio Romagnoli, akan bisa kembali ditampilkan dalam pertandingan nanti setelah sebelumnya diistirahatkan saat bertandang ke markas AS Roma kemarin. Kemungkinan besar Pioli akan mengistirahatkan Kjaer dan menduetkan Tomori dengan Romagnoli.

Dengan kembalinya sang kapten tercinta, mampukah AC Milan melanjutkan tren positifnya di bulan Maret ini?

Berikut kami sajikan data lengkap pertandingan AC Milan vs Udinese:

Head-to-Head (Serie A)

  • Pertemuan: 91
  • AC Milan menang: 41
  • Gol AC Milan: 155
  • Imbang: 33
  • Udinese menang: 17
  • Gol Udinese: 90

5 Pertemuan Terakhir

  • 01-11-2020 Udinese 1-2 Milan (Serie A)
  • 19-01-2020 Milan 3-2 Udinese (Serie A)
  • 25-08-2019 Udinese 1-0 Milan (Serie A)
  • 03-04-2019 Milan 1-1 Udinese (Serie A)
  • 05-11-2018 Udinese 0-1 Milan (Serie A)

➦ 5 Laga Terakhir AC Milan

  • 14-02-21 Spezia 2-0 Milan (Serie A)
  • 19-02-21 Red Star 2-2 Milan (UEL)
  • 21-02-21 Milan 0-3 Inter (Serie A)
  • 26-02-21 Milan 1-1 Red Star (UEL)
  • 01-03-21 Roma 1-2 Milan (Serie A)

5 Laga Terakhir Udinese

  • 31-01-21 Spezia 0-1 Udinese (Serie A)
  • 07-02-21 Udinese 2-0 Verona (Serie A)
  • 14-02-21 Roma 3-0 Udinese (Serie A)
  • 21-02-21 Parma 2-2 Udinese (Serie A)
  • 28-02-21 Udinese 1-0 Fiorentina (Serie A)

➦ Prediksi susunan pemain:

➤ AC Milan (4-2-3-1): G Donnarumma; Calabria, Tomori, Romagnoli, Theo Hernandez; Tonali, Kessie; Saelemaekers, Brahim Diaz, Rebic; Rafael Leao.

Pelatih: Stefano Pioli

Info skuad: Bennacer (cedera), Mandzukic (cedera), Ibrahimovic (cedera), Maldini (meragukan), Calhanoglu (meragukan).

➤ Udinese (3-5-2): Musso; Rodrigo Becao, Nuytinck, Samir; Larsen, De Paul, Arslan, Makengo, Zeegelaar; Pereyra; Nestorovski.

Pelatih: Luca Gotti.

Info skuad: Deulofeu (cedera), Forestieri (cedera), Jajalo (cedera), Pussetto (cedera)

➦ Prediksi skor pertandingan: AC Milan 3-2 Udinese

Pos terkait