Berita AC Milan – Direktur Teknik Torino akan membahas masa depan Tommaso Pobega bersama AC Milan pada akhir musim. Torino ingin kembali meminjam atau menebus pemain 22 tahun itu secara permanen karena tampil memuaskan sepanjang musim 2021/22.
Tommaso Pobega menjadi salah satu pemain yang dipinjamkan Rossoneri dan bermain bagus sejauh ini. Dalam 27 penampilan bersama Torino di Serie A, pemain berkebangsaan Italia tersebut sudah mengoleksi empat gol dan dua assist.
Manajemen Torino sebenarnya ingin meminjam Tommaso Pobega lagi pada musim 2022/23 jika AC Milan menyetujui permintaan tersebut. Akan tetapi, Stefano Pioli kemungkinan besar bakal mencoba pemain 22 tahun tersebut untuk bermain bersama Rossoneri mulai musim depan.
Davide Vagnati yang merupakan Direktur Teknik Torino mengatakan bahwa pihaknya akan berbicara dengan AC Milan mengenai masa depan Tommaso Pobega pada akhir musim ini. Sebab manajemen Torino merasa puas dengan peminjaman Tommaso Pobega selama musim 2021/22.
“Ia merupakan pemain yang profesional. Awal-awal ia merupakan pemain yang emosional, tetapi hal tersebut semakin berkurang seiring berjalannya waktu. Ia akan siap untuk bermain dalam pertandingan penting,” ucap Davide Vagnati kepada DAZN.
“Masa depannya? Kami akan membahas hal tersebut bersama AC Milan di akhir musim ini.”.
Tommaso Pobega merupakan salah satu pemain akademi Rossoneri yang dalam beberapa tahun terakhir terus dipinjamkan ke berbagai klub. Ternana, Pordenone, Spezia dan Torino merupakan sederet klub yang pernah meminjam Tommaso Pobega.