Berita AC Milan – Beritamilan.com
AC Milan dikabarkan akan memanfaatkan situasi pemain PSG, Julian Draxler, yang nasibnya tengah terkatung-katung bersama tim raksasa Ligue 1 tersebut.
Kontrak gelandang serang berkebangsaan Jerman itu akan habis pada akhir musim ini. Sejauh ini belum ada tanda-tanda jika Les Parisien akan memperpanjang kontraknya.
Laporan dari PlanetaMilan menyebutkan jika manajemen I Rossonerri tengah mempersiapkan strategi untuk pasar transfer musim panas mendatang. Paolo Maldini disebut akan memprioritaskan pemain bebas transfer atau pemain yang memiliki biaya transfer rendah.
Dengan kebijakan transfer seperti itu, maka nama Julian Draxler masuk dalam kategori tersebut. Selain itu, dengan skema permainan 4-2-3-1 yang dipakai Stefano Pioli akan membuat pemain berusia 27 itu bisa bermain di lebih dari 1 posisi, yaitu sebagai winger atau playmaker.
Namun begitu usaha AC Milan untuk mendapatkan Julian Draxler tidaklah mudah mengingat sang pemain memiliki gaji sebesar 7 juta euro bersama PSG. Sebuah nilai yang rasanya akan sulit dipenuhi oleh Ivan Gazidis.
Musim ini Julian Draxler berhasil mengoleksi raihan 4 gol dan 4 assist dalam 23 penampilannya bersama Paris Saint Germain di semua kompetisi.
Jika benar Draxler akan datang musim depan, maka ia bisa menutupi lemahnya daya gedor sayap kanan AC Milan musim ini yang dihuni oleh raja backpass, Samu Castillejo.