Harian Jerman Bocorkan Misteri Saga Transfer Ante Rebic & Andre Silva

Berita Terbaru AC Milan

Beritamilan.com – Situs Berita AC Milan

Ante Rebic mungkin bisa dikatakan sebagai proses transfer permanen terbaik yang dilakukan AC Milan pada bursa transfer musim panas lalu. Rossonerri dan Frankfurt setuju untuk melakukan pertukaran pemain antara Rebic dengan Andre Silva secara permanen.

Sebagaimana diketahui, sebelumnya Milan dan Frankfurt sepakat untuk saling meminjamkan pemainnya, yaitu Rebic untuk ditukar dengan Andre Silva selama 2 musim tanpa ada klausul pembelian permanen. Akan tetapi kedua pemain tampil sangat bagus di tim barunya, hingga akhirnya hasrat Milan dan Frankfurt untuk mematenkan pemain pinjamannya tersebut mulai tumbuh.

Dalam proses transfer kesepakatan permanen itu tidak disebutkan secara rinci mengenai seberapa banyak uang yang dilibatkan kedua klub. Saat itu baik Milan dan Frankfurt berjanji untuk mengumumkan rincian resmi biaya transfer saat sudah diketahui laporan keuangan klub tahun 2020/2021.

Akan tetapi harian Jerman, Bild, telah membocorkan lebih dini mengenai misteri saga transfer Ante Rebic dan Andre Silva. Dalam laporan itu disebutkan jika sebenarnya Eintracht Frankfurt menebus Andre Silva dengan biaya hanya sebesar 3 juta euro saja. Sebagai gantinya, AC Milan diijinkan untuk menebus Ante Rebic dengan nilai sebesar 5 juta euro.

Lalu masalahnya adalah klub pemilik Rebic sebelumnya, Fiorentina, memiliki klausul keuntungan penjualan kembali sang pemain sebesar 50%. Dengan kondisi Rebic dijual hanya senilai 5 juta euro, maka Frankfurt cukup membayar La Viola sebesar 2,5 juta euro saja. Padahal potensi keuntungan Fiorentina sebenarnya bisa sampai angka 15 juta euro.

Klub kota Firenze merasa seperti dikadali, karena harga Ante Rebic sendiri sebenarnya adalah sebesar 30 juta euro. Akan tetapi sebenarnya Fiorentina tidak merugi sendiri karena AC Milan membeli Andre Silva pada tahun 2017 dengan mahar mencapai 38 juta euro. Kini Rossonerri dengan kesepakatan njelimet seperti itu dipaksa menjual pemain Portugal hanya sebesar 3 juta euro.

Dengan budget transfer yang serba terbatas, sang direktur teknik Paolo Maldini memang dipaksa untuk terus memutar otak agar bisa mendapatkan pemain berkualitas. Pemain warisan Mirabelli dan Fassone cukup bisa dimanfaatkan Il Capitano sebagai alat tawar di pasar transfer pemain.

 

 

Pos terkait