Gagal Akuisisi AC Milan, Investcorp Kini Berniat Beli Inter Milan!

Investcorp AC Milan
Photo: www.arabnews.com

Berita AC Milan – Menurut media di Italia hari ini, setelah gagal membeli AC Milan, perusahaan investasi Investcorp dan Ares Capital kini berniat untuk mengakuisisi Inter Milan.

Sebagaimana kita tahu, Investcorp sempat menjadi pemilik favorit AC Milan sebelum akhirnya RedBird datang dan mengacaukan mimpi mereka.

Laporan dari La Repubblica mengatakan bahwa Investcorp bertekad untuk mendapatkan klub Serie A lainnya dan telah mengalihkan perhatian mereka ke Inter. Laporan itu muncul setelah pertemuan kebetulan antara berbagai pihak di Gala Serie A di New York.

Menurut laporan itu, para saksi di sebuah acara dengan para pendukung di Little Italy, seorang anggota kelompok itu diduga mengatakan: “Jika Anda tidak membeli Milan, Anda membeli Inter.”

Nerazzurri telah menghadapi kesulitan keuangan sejak pandemi COVID-19 dan pada Mei 2021, grup kepemilikan Suning klub mencapai kesepakatan €275 juta dengan Oaktree Capital Management.

Musim panas lalu, kesulitan financial memaksa Inter harus melego Romelu Lukaku dan Achraf Hakimi. Tak cukup sampai disitu, di bursa transfer musim panas ini tim asuhan Simone Inzaghi itu juga dipaksa untuk menjual salah satu pemain pilarnya, Milan Skriniar, untuk menyeimbangkan finansial klub.

Jika Investcorp benar-benar mengakuisisi Inter, ini seperti kejadian pengulangan kebalikan antara AC Milan dan Inter Milan. Sebagaimana kita tahu, di masa lalu Silvio Berlusconi akhirnya memutuskan untuk membeli AC Milan setelah tawarannya untuk membeli Inter ditolak.

Pos terkait