Berita AC Milan – Rafael Leao telah menunjukkan kualitas dan kekuatannya sejauh musim ini, bahkan lebih dari musim lalu ketika penampilannya tidak konsisten.
Leao telah meningkatkan permainan dan levelnya dengan luar biasa. Kini ia menjadi starter bagi Pioli dan merupakan salah satu pemain utama yang menciptakan peluang berbahaya ke setiap tim lawan.
Faktor inilah yang membuat Paolo Maldini dan Frederic Massara akhirnya ingin menghadiahinya dengan kontrak baru dan sekaligus melindungi kepentingan klub.
Menurut apa yang dilansir oleh wartawan Portugal, Pedro Almeida, AC Milan akan membuat proposal ‘astronomis’ guna meyakinkan pemain sayap kiri Portugal itu untuk memperbarui kontraknya di San Siro.
Manajemen klub berencana untuk menawarkan kontrak hingga 2026 dan melipatgandakan gaji Leao. Selain itu Milan juga akan menempatkan klausul pelepasan yang nilainya lebih dari angka 200 juta euro!
Pemain sepakbola berusia 22 tahun itu musim ini telah berhasil mencuri perhatian beberapa tim top untuk merekrutnya. Selain Wolverhampton, tim lain seperti Atletico Madrid kabarnya sangat meminati jasa Rafael Leao.
Kontrak sang pemain sebenarnya baru akan berakhir pada musim panas 2024 mendatang. Nilainya sendiri menurut Transfermarkt.com berada dikisaran angka 25 juta euro dan mungkin akan naik jika Leao mampu tampil konsisten musim ini.
Sejauh musim ini Rafael Leao telah berhasil menyarangkan 4 gol dan 1 assist dari 9 pertandingannya untuk AC Milan.