AC Milan Ingin Perpanjang Kontrak Rade Krunic

Rade Krunic
Photo: @acmilan.com

Berita AC Milan – Milan dilaporkan telah bersiap untuk memulai pembicaraan pembaruan kontrak dengan gelandang Rade Krunic, yang ingin mengamankan masa depan pemain Bosnia itu.

Rossoneri sedikit tenang di jendela transfer musim panas ini, dengan baru mendatangkan Charles De Ketelaere, Divock Origi dan Yacine Adli.

Fokus klub sepertinya lebih memilih untuk menjaga beberapa aset pentingnya seperti Fikayo Tomori dan Tommaso Pobega yang baru saja menandatangani kontrak baru. Beberapa sumber mengatakan jika manajemen klub akan segera memperbari kontrak pemain Milan lainnya.

Seperti dilansir Corriere dello Sport, salah satu nama pemain AC Milan yang akan segera diperpanjang kontraknya adalah Rade Krunic. I Rossoneri mulai menyusun proposal kontrak baru untuk pemain Bosnia berusia 28 tahun itu, yang memainkan peran konsisten musim lalu dalam keberhasilan klub meraih Scudetto.

Kontrak baru juga akan dibuat untuk Ismael Bennacer dan Rafael Leao, meskipun kesepakatan ini akan diselesaikan sedikit lebih lama. Kedua pemain tersebut ingin mendapatkan gaji lebih banyak dari tawaran yang diajukan manajemen Milan saat ini.

Selain itu, ketertarikan klub lain juga turut mengganggu proses perpanjangan kontrak Rafael Leao dan Ismael Bennacer.

Pos terkait