Proses Pemulihan Cedera Simon Kjaer Terus Berjalan Baik

Simon Kjaer
Photo: acmilan.com

Berita AC Milan – Simon Kjaer yang alami cedera parah pada Desember tahun lalu saat ini terus memperlihatkan proses pemulihan yang positif. Selain itu, bek berkebangsaan Denmark tersebut juga sudah tidak sabar untuk kembali memperkuat AC Milan di atas lapangan.

Stefano Pioli harus kehilangan salah satu pemain pentingnya di lini belakang pada Desember 2021 lalu sampai sekarang akibat mengalami cedera. Pemain tersebut adalah Simon Kjaer yang mengalami cedera saat Rossoneri melawan Genoa pada (1/12) tahun lalu.

Bek berkewarganegaraan Denmark itu harus menjalani operasi akibat mengalami cedera ligamen. Hal tersebut membuat Kjaer harus rela bahwa dirinya harus absen sampai musim 2021/22 berakhir.

Posisinya dalam beberapa minggu terakhir telah diisi oleh sejumlah pemain seperti Fikayo Tomori, Alessio Romagnoli dan Pierre Kalulu. Beruntung, pemain-pemain tersebut bisa tampil memuaskan dalam mengawal sektor pertahanan Rossoneri sejauh ini.

Beberapa waktu lalu, Milan News menghubungi agen Simon Kjaer yang bernama Mikkel Beck. Salah satu perwakilan Milan News bertanya kapan bek berumur 32 tahun itu akan kembali tampil untuk bermain bersama AC Milan.

Mikkel Beck menjawab proses pemulihan Kjaer telah berjalan baik, namun ia tidak bisa memastikan kapan bek tersebut akan kembali bermain. Yang jelas, saat ini Simon Kjaer sudah tidak sabar untuk kembali ke lapangan dan kembali menjalankan tugasnya bersama Rossoneri.

“Simon telah menjalani pemulihan dengan baik. Ia mengikuti semua program rehabilitasi. Ia sudah tidak sabar untuk bermain dengan AC Milan.” ucap Mikkel Beck dikutip dari Milan News.

Pos terkait