Beritamilan.com – Situs Berita AC Milan
Performa menurun Alessio Romagnoli telah membuat Stefano Pioli mengistirahatkan sang kapten untuk digantikan Fikayo Tomori dalam kemenangan 1-2 Milan atas AS Roma, Senin dinihari tadi (01/03/2021).
Luar biasanya, Tomori tampil sangat lugas dalam mengemban tanggung jawabnya di lini pertahanan Rossonerri bersama Simon Kjaer. Kecepatan, kekuatan dan markingnya yang sangat ketat telah membuat para penyerang AS Roma kesulitan untuk mencari ruang gerak yang nyaman.
Paolo Maldini dalam keterangannya kepada Sky Sport mengomentari tentang kondisi Romagnoli yang disebutnya saat ini sedang tidak bahagia. Lebih jauh, legenda berusia 52 tahun itu ikut mengomentari tentang kemungkinan timnya membeli secara permamem Tomori dari Chelsea.
“Romagnoli pasti tidak bahagia, ini normal. Sudah ada rotasi untuk semua orang. Jika Milan memiliki 17 poin lebih banyak dari tahun lalu, kami berhutang kepada mereka yang telah memainkan semua pertandingan sejauh ini dan Alessio adalah salah satunya.”tutur Il Capitano kepada Sky.
“Semua orang mengharapkan pertandingan hebat dari Ibrahimovic, saya rasa dia tidak terpengaruh oleh pekan tertentu.”
“Ada opsi beli permanen untuk Tomori. Ini sekarang akan menjadi faktor penilaian antara sekarang dan akhir musim apakah akan melatihnya atau tidak. Ini adalah situasi yang cukup jelas.”
“Dengan ketiganya (Donnarumma, Calhanoglu dan Romagnoli ) akan habis kontraknya, saya juga menambahkan Zlatan, kami memiliki wawancara mingguan, tidak ada berita besar untuk diberitahukan kepada Anda saat ini.”
“Saya cukup beruntung bekerja di klub ini: ketika Milan menelepon, itu memengaruhi beberapa pemain, bahkan jika kami belum memenangkan Liga Champions selama 14 tahun. Fikayo memiliki karakteristik, intensitas, kecepatan tertentu. Menurut pendapat kami, itu adalah penguatan yang mungkin untuk final musim ini. ” pungkas sang legenda.
Sejak didatangkan pada bursa transfer musim dingin lalu, Fikayo Tomori telah berhasil mencatatkan 11 pertandingan. Dengan penampilan solid seperti tadi, bukan tak mungkin Romagnoli akan lebih sering diistarahatkan disisa musim ini.