Lucas Leiva: “Kami Berjuang, tapi Milan Sangat Agresif!”

Lazio vs AC Milan
Photo: acmilan.com

Berita AC Milan – AC Milan berhasil mengamankan 3 poin krusial dalam pertandingan sengit melawan Lazio di Olimpico dini hari tadi (25/04/2022). Kemenangan ini membuat I Rossoneri berhasil merebut kembali posisinya di puncak klasemen Serie A yang sebelumnya sempat direbut oleh Inter.

Adapun Milan memulai game ini dengan sangat buruk yakni kebobolan oleh gol Ciro Immobile padahal laga baru berjalan 4 menit. Tuan rumah terus mendominasi jalannya pertandingan dan Sandro Tonali dkk tak mampu berbuat banyak di babak pertama ini.

Babak kedua laju bola sedikit berubah arah dengan pasukan Stefano Pioli bermain cepat dan sukses menguasai jalannya laga. Beberapa peluang sempat tercipta baik melalui Rafael Leao dan Junior Messias.

Tepat di menit ke-50′ Olivier Giroud sukses menjebol gawang Lazio memanfaatkan umpan silang dari Rafael Leao dari sayap kiri. Saat pertandingan sepertinya akan berakhir imbang 1-1, Sandro Tonali muncul dari kegelapan dan sukses menjaringkan bola ke gawang tim tuan rumah untuk membawa Milan menang 2-1.

Gelandang bertahan Lazio, Lucas Leiva, mengaku jika timnya sebetulnya telah bermain baik di awal pertandingan. Namun kemudian AC Milan mulai bangkit dan bermain agresif.

“Kami memulai pertandingan dengan sangat baik, kemudian Milan sedikit bangkit. Kami mencoba tetapi mereka agresif. Sekarang kami seharusnya tidak kebobolan gol. Kemudian, kami akan mencoba mencetak satu gol lagi.” ucap Lucas Leiva kepada DAZN.

Adapun dengan kemenangan ini Milan sukses mengunci 1 tiket ke Liga Champions musim depan. Selain itu, hasil ini membuat asa mereka meraih scudetto musim ini masih tetap terbuka.

Pos terkait