Alessandro Plizzari Jalani Operasi Hari Ini, Ada Apa?

Plizzari
Photo: @AC Milan

Berita AC Milan – Baru juga awal musim, AC Milan sudah harus mengalami badai cedera yang dialami oleh beberapa pemainnya. Dalam rilis resmi terbaru klub, Milan menyatakan bahwa penjaga gawang muda Alessandro Plizzari baru saja menjalani operasi hari ini.

Kiper berusia 21 tahun itu diketahui mengalami masalah pada tendon kakinya dan telah sukses menjalani operasi tendinitis patellar bilateral. Perlu 3 bulan bagi Plizzari untuk bisa kembali pulih pasca menjalani operasi hari ini.

Mengutip penjelasan dari situs www.gleneagles.com.sg, Patellar Tendinitis adalah cedera pada tendon yang menghubungkan tempurung lutut (Patella) ke tulang kering Anda. Patellar Tendon membantu otot memanjangkan kaki bagian bahwa supaya Anda dapat menendang bola, mengayuh sepeda dan melompat di udara.

Berikut adalah bunyi pernyataan resmi AC Milan terkait kondisi Alessandro Plizzari di situs resminya:

PERNYATAAN RESMI: ALESSANDRO PLIZZARI

Kiper Rossoneri menjalani operasi.

AC Milan dapat mengkonfirmasi bahwa Alessandro Plizzari menjalani operasi hari ini untuk menangani tendonitis patela bilateral.

Operasi, yang diselesaikan oleh konsultan ortopedi Klub Roberto Pozzoni di Clinica La Madonnina di bawah pengawasan dokter Klub Lucio Genesio, sukses total. Waktu pemulihannya diperkirakan tiga bulan.

Musim lalu Plizzari menjalani masa peminjaman di klub Serie B, Reggina. Di tim berjuluk Ameterasu itu dirinya mencatatkan 10 penampilan dengan kebobolan 16 kali.

Pos terkait