AC Milan Siap Berikan Kontrak Baru dengan Gaji 7 Juta Euro untuk Gianluigi Donnarumma

Situs Berita AC Milan
Photo: AS

Beritamilan.com – Situs Berita AC Milan

Kiper berusia 21 tahun tersebut kontraknya akan segera selesai pada akhir musim, kini dirinya sedang didekati oleh Juventus dan Inter Milan lewat Mino Raiola. Tetapi manajemen AC Milan siap memberinya perpanjangan kontrak dengan bayaran sekitar 7 juta euro per tahun.

Gianluigi Donnarumma menjadi pemain vital di di sektor pertahanan I Rossoneri pada paruh pertama musim 2020/21 ini. Sebab ia hanya kebobolan 13 gol dari 13 pertandingan di Serie A, ditambah dengan empat cleansheet miliknya dari total laga tersebut.

Stefano Pioli jelas masih sangat membutuhkan jasa kiper berusia 21 tahun tersebut untuk mengangkat performa timnya dalam beberapa musim kedepan. Oleh sebab itu, AC Milan akan berusaha sebisa mungkin untuk mempertahankan Gianluigi Donnarumma setelah kontraknya yang akan berakhir pada Juli nanti diperpanjang.

Menurut laporan dari Corriere Della Serra, Juventus dan Inter Milan sudah mulai mendekati Mino Raiola untuk mendapatkan kiper tersebut. Hal itu membuat I Rossoneri kabarnya telah memberikan penawaran berupa gaji sebesar 7 juta euro per tahun agar Gianluigi Donnarumma menyetujui perpanjangan kontrak.

Selain dua klub raksasa Italia itu, Real Madrid juga nampaknya tertarik untuk membawa Gianluigi Donnarumma sebagai pesaing Thibaut Courtois di bawah mistar gawang. Meskipun begitu, sejauh ini kiper berumur 21 tahun itu mengaku masih nyaman untuk bermain di San Siro dan belum berpikiran hengkang ke klub lain.

Gianluigi Donnarumma sudah menjadi pemain penting bagi AC Milan sejak dipromosikan ke tim utama pada musim 2015/16. Sejak saat itu, dirinya sudah menjadi kiper utama sebab memiliki catatan sekitar 30 pertandingan lebih di setiap musimnya dalam lima tahun terakhir.

Total sudah 78 cleansheet diraih olehnya dalam 223 pertandingan di berbagai kompetisi dan hanya kebobolan 235 gol. Selain itu, kiper asal Italia tersebut sudah mempersembahkan gelar Supercoppa Italiana pada musim 2016/17 saat mengalahkan Juventus di partai final.

Kini ia sedang fokus untuk mempertahankan posisi I Rossoneri di papan atas klasemen Serie A 2020/21 hingga akhir musim. Hingga pekan ke-14, tim asuhan Stefano Pioli tersebut belum sekalipun menelan kekalahan dan nyaman untuk menempati pucuk klasemen di akhir tahun 2020.

Pos terkait