Berita AC Milan – Tragedi kelam yang baru saja terjadi di Stadion Kanjuruhan Malang telah menarik simpati dari beberapa klub top Eropa, termasuk AC Milan.
Sebagaimana kita tahu, pertandingan Arema FC vs Persebaya berakhir dengan kemenangan tim tamu lewan skor tipis 2-3. Kekecewaaan mendalam para pendukung tuan rumah begitu mendalam hingga terjadi percikan emosi yang sulit dipadamkan dan akhirnya menyulut kerusuhan massal.
Saat suporter banyak menyerbu ke dalam lapangan, aparat keamanan akhirnya terpaksa melontarkan gas air mata untuk membubarkan massa. Sayangya, pihak keamanan tidak hanya melontarkan gas air mata ke dalam lapangan saja, namun juga ke tribun penonton.
Walhasil, banyak penonton yang berada di tribun panik dan berusaha keluar dari dalam Stadion untuk menghindari efek gas air mata. Kondisi pun kalut dan banyak fans yang tidak bisa menyelamatkan diri, dan menurut CNN Indonesia, sudah ada setidaknya 174 suporter yang menjadi korban dari tragedi kelam ini.
AC Milan, melalui akun Twitter resminya menyampaikan duka mendalam atas tragedi di Kanjuruhan ini. Berikut adalah statemen resmi klub:
We are deeply saddened to bear witness to the events at the Kanjuruhan Stadium in Indonesia.
Our thoughts go out to all those affected by this tragedy.
— AC Milan (@acmilan) October 2, 2022
“Kami sangat sedih untuk menjadi saksi atas peristiwa di Stadion Kanjuruhan di Indonesia. Pikiran kami tertuju pada semua orang yang terkena dampak tragedi ini.”
Adapun tragedi kelam di Stadion Kanjuruhan Malang ini menjadi tragedi sepak bola terburuk ke-2 sepanjang sejarah. Tragedi terburuk di dunia sepakbola adalah di Peru saat kekacauan menewaskan sebanyak 328 penonton di tahun 1964 silam.