AC Milan Pantau Serius Bocah Ajaib Serie B Ini

Adrian Bernab
Photo: AC Parma

Berita AC Milan – Menurut beberapa laporan di Italia, Milan dikabarkan sedang mengintai bintang muda Parma, Adrian Bernab, selama pertandingan Serie B hari Senin kemarin saat melawan Brescia.

Bintang muda Spanyol itu adalah salah satu prospek paling menarik di Serie B. Pemain berusia 20 tahun itu bukan starter reguler di Stadio Tardini, tetapi ia telah mencetak lima gol dalam 13 penampilan bersama Ducali musim ini.

Calciomercato.com melaporkan bahwa kepala scout Milan, Geoffrey Moncada, telah berada di Brescia pada Senin malam kemarin untuk mengintai produk akademi Barcelona tersebut. Gelandang serang serba bisa, Bernab juga bisa bermain sebagai sayap kiri.

Menurut surat kabar Tuttosport, Rossoneri siap menawarkan hingga € 10 juta untuk mengamankan jasanya. Jika mereka berhasil mencapai kesepakatan dengan Parma, sang pemain bisa tetap dipinjamkan ke Stadio Tardini untuk satu musim lagi.

AC Milan menggunakan formula serupa untuk merekrut Yacine Adli dari Girondins de Bordeaux setahun lalu. Pemain asal Prancis itu tetap dipinjamkan ke klubnya selama satu musim dan baru akan pindah ke Milan pada musim panas mendatang.

Sebelum bergabung dengan Parma, Adrian Bernab sebelumnya sempat menimba ilmu di tim junior Barcelona dan Manchester City.

Pos terkait