Berita AC Milan – Ismael Bennacer tampil begitu mempesona sejak kedatangannya dari Empoli pada musim panas 2019 silam. Jika dalam kondisi fit, pemain sepakbola Aljazair itu menjelma menjadi nyawa tak tergantikan di lini tengah I Rossoneri.
Performa brilian Bennacer rupanya telah memancing minat beberapa tim top Eropa. Salah satu tim yang paling getol untuk menggaetnya adalah klub kaya raya Prancis, Paris Saint Germain.
Kontrak pemain berusia 23 tahun itu sebenarnya baru akan berakhir pada 2024 mendatang. Namun dalam kontraknya terdapat klausul pelepasan sebesar 50 juta euro. Sebuah angka yang tidak akan menjadi masalah bagi tim tajir seperti PSG.
Melansir laporan dari Tuttosport, AC Milan saat ini tengah berusaha untuk memagari Ismael Bennacer dengan jalinan kontrak baru. Saat ini pemain kelahiran tahun 1997 itu hanya mendapatkan gaji bersih sebesar 1.5 juta euro per musim di Milan.
Dalam kontrak barunya nanti, Bennacer akan mendapatkan kenaikan gaji yang signifikan dan tentu AC Milan ingin menghapus klausul pelepasan sang pemain yang bernilai 50 juta euro itu.
Ismael Bennacer sendiri dibeli AC Milan pada musim panas tahun 2019 silam dengan menelan biaya sebesar 16 juta euro dari Empoli. Ia merupakan salah satu investasi terpenting Paolo Maldini sejak menjadi Direktur Teknik Rossoneri.
Selama bermain untuk AC Milan, Ismael Bennacer telah memainkan 67 pertandingan dengan koleksi 1 gol dan 6 assist di semua kompetisi.