Berita AC Milan – Victor Osimhen cedera dan diperkirakan akan absen setidaknya dua dari tiga pertandingan melawan AC Milan di Serie A dan Liga Champions, tetapi statistik menunjukkan jika Napoli memiliki performa yang tak kalah baiknya ketika ditinggalkan sang striker.
Pemain Nigeria itu kembali dari tugas internasional dengan masalah adduktor kiri di pahanya dan telah absen setidaknya selama beberapa minggu.
Itu berarti dia akan absen dalam pertandingan Serie A hari Senin melawan Milan, sementara dia juga diragukan tampil di perempat final Liga Champions melawan lawan yang sama pada 13 dan 19 April.
Di atas kertas, ini merupakan kerugian besar bagi Partenopei, karena Osimhen adalah pencetak gol terbanyak mereka musim ini dengan 25 gol dalam 29 penampilan kompetitif.
Namun, statistik menunjukkan Napoli tidak hanya bertahan dalam ketidakhadirannya, tetapi mereka berkembang secara positif tanpa pemain bintang mereka.
Osimhen telah mengalami cedera otot yang membuatnya absen selama sebagian besar bulan September dan Oktober tahun lalu, di mana Napoli masih bisa tampil dengan tujuh kemenangan dari tujuh pertandingan di semua kompetisi.
Bahkan rata-rata gol yang dicetak per pertandingan meningkat dari 2,4 dengan Osimhen, menjadi 3,1 tanpa sang striker. Dia hadir dalam ketiga kekalahan kompetitif mereka musim ini, bersama dengan tiga hasil imbang dan 23 kemenangan.
Bahkan, saat Napoli mengalahkan AC Milan 2-1 awal musim ini di Serie A, Osimhen kembali absen dan penggantinya Giovanni Simeone mencetak gol kemenangan.