Berita AC Milan – Dalam beberapa minggu terakhir, nama Rade Krunic telah menjadi sorotan dalam spekulasi mengenai kepindahannya ke Fenerbahce. Meskipun begitu, AC Milan tidak berubah dalam tuntutannya.
Informasi terbaru mengindikasikan bahwa Fenerbahce harus segera mengambil langkah konkret dalam beberapa hari mendatang dengan mengajukan tawaran akhir, seiring waktu transfer semakin mepet.
Meskipun Rade Krunic telah mencapai persetujuan pribadi dengan Fenerbahce, namun klub Turki tersebut belum berhasil dalam negosiasi dengan AC Milan. Sejak awal, Rossoneri telah menegaskan bahwa mereka tidak akan melepaskan Krunic tanpa setidaknya menerima tawaran sebesar €12 juta.
Tak hanya itu, harga tersebut juga cenderung naik mengingat waktu yang semakin terbatas di dalam jendela transfer.
Sercan Hamzaoğlu, seorang jurnalis yang mengikuti perkembangan transfer ini, memberikan pandangan bahwa Fenerbahce kemungkinan akan mengajukan tawaran terakhir mereka untuk Rade Krunic dalam beberapa hari kedepan. Meskipun demikian, realitas yang dihadapi Fenerbahce nampaknya sulit untuk memenuhi tuntutan finansial yang diajukan oleh AC Milan.
Pentinya peran Rade Krunic dalam skuad Milan asuhan Stefano Pioli tak dapat diabaikan. Ia diharapkan akan tampil sejak menit pertama dalam pertandingan pembuka musim melawan Bologna.
Terlebih lagi, cedera yang dialami oleh Ismael Bennacer menjadikan Krunic sebagai satu-satunya gelandang bertahan yang siap beraksi di tim. Menggantikan peran Bennacer bukanlah tugas yang mudah, dan hal ini menjadi pertimbangan serius bagi manajemen AC Milan dalam mengelola situasi ini.