Berita AC Milan – Legenda AC Milan, Paolo Maldini, masih memiliki pengaruh yang luar biasa pada sepak bola dari segala usia, seperti yang dibuktikan RB Salzburg menjelang pertemuan mereka di Liga Champions tengah pekan kemarin.
Pertandingan berakhir 1-1 di Austria untuk membuka grup yang juga memiliki Chelsea dan Dinamo Zagreb.
Maldini sekarang berusia 54 tahun dan telah gantung sepatu pada 2009 setelah seumur hidup bermain hanya untuk AC Milan. Sebuah klub yang sama yang sekarang ia wakili sebagai direktur teknis.
Tapi pria yang memenangkan lima Piala Eropa, tujuh gelar Serie A, Piala Dunia Antar Klub, empat Piala Super Eropa, Coppa Italia dan lima Piala Super Italia masih cukup berpengaruh pada pemain dan staf lawan.
Setidaknya itulah yang ditunjukkan oleh postingan Twitter Red Bull Salzburg jelang pertandingan liga Champions melawan AC Milan kemarin.
When Paolo Maldini comes to town, all you can do is stare in awe 😅
Our team’s reaction says it all… pic.twitter.com/URwLsnI0xb
— FC Red Bull Salzburg EN (@FCRBS_en) September 9, 2022
“Saat Paolo Maldini datang ke kota, yang bisa kamu lakukan hanyalah menatap kagum. Reaksi tim kami mengatakan itu semua…”
Setelah kampanye bursa transfer musim panas selesai, Il Capitano kini tengah fokus untuk memperbarui kontrak beberapa pemain andalannya. Maldini mendapatkan tantangan berat untuk bisa memperbarui kontrak Ismael Bennacer dan juga Rafael Leao.





