Ketok Palu! Inilah Putusan Hakim Olahraga Terkait Insiden Keributan di Laga Derby Milan Kemarin

Pitch Invader

Berita AC Milan – Derby Milan terlihat semakin memanas dalam beberapa tahun terakhir seiring dengan kembalinya Inter dan AC Milan kepada trahnya sebagai tim papan atas Serie A.

Contoh terbarunya adalah dalam laga derby Della Madonnina yang berlangsung akhir pekan kemarin, dimana terjadi banyak keributan, baik saat laga masih berlangsung maupun saat sudah bubaran.

Dalam pertandingan yang digelar di Stadion San Siro itu, AC Milan secara dramatis mampu melakukan come back luar biasa dengan sukses meraih kemenangan 2-1 atas Inter. Sebuah hasil yang mungkin cukup untuk membuat bek sayap baru inter, Denzel Dumfries, belajar bertata krama.

Sebelum pertandingan derby, bek sayap berusia 25 tahun itu sempat sesumbar bahwa tak ada seorangpun di AC Milan yang membuatnya takut. Meski ia mampu tampil cukup bagus, namun nyatanya ia kerap kuwalahan saat dihajar para pemain I Rossoneri seperti Theo Hernandez dan Sandro Tonali.

Hal yang menarik dalam pertandingan ini adalah insiden panas yang melibatkan Theo dengan Lautaro Martinez. Saat bek kiri Milan keluar dari lapangan karena terkena kartu merah, Lautaro nyelonong dan memberikan sumpah serapahnya kepada Theo dan ia sempat terlihat meludah ke arahnya.

Menukil laporan jurnalis Radio24_news, Thomas Rolfi, hakim olahraga sudah mengeluarkan putusannya terkait keributan yang terjadi dalam laga Inter vs AC Milan kemarin. Berikut adalah isi putusannya:

  1. Theo Hernandez diskors untuk satu pertandingan dan didenda €5.000 atau sekitar Rp 82.000.000
  2. Lautaro Martinez – yang dibebaskan dari meludahi Theo – telah didenda €10.000 atau sekitar Rp 164.000.000
  3. Alessandro Bastoni diskors selama dua pertandingan karena apa yang terjadi setelah pertandingan ketika ada berbagai konfrontasi
  4. Simone Inzaghi diskors untuk satu pertandingan.

Dengan absennya Theo, maka dalam pertandingan Serie A melawan Sampdoria pada hari Minggu nanti, Stefano Pioli kemungkinan akan menurunkan Kalulu sebagai bek kiri. Untuk pos bek tengah, Tomori sudah bisa tampil dan akan berduet dengan Romagnoli.

 

Pos terkait