Berita AC Milan – Posisi playmaker akan menjadi posisi paling menarik dalam daftar transfer terbaru milan. Sepeninggal Hakan Calhanoglu, manajemen I Rossoneri tengah memburu sejumlah nama-nama pemain sepakbola beken untuk mengisi posisi tersebut.
Menurut laporan terbaru dari SportMediaset, Paolo Maldini dan Ricky Massara telah menetapkan pemain buruan utamanya, yaitu Josip Ilicic. Meski sudah berusia 33 tahun, Ilicic diyakini masih bisa menawarkan banyak hal dalam skema permainan AC Milan.
Dengan usia yang sudah tidak lagi muda plus kontraknya dengan Atalanta yang akan segera berakhir musim depan, harga mantan pemain Fiorentina itu diyakini tidak terlalu mahal.
Laporan sebelumnya menyebutkan bahwa Josip Ilicic mungkin bisa meninggalkan tim Bergamo dengan mahar sekitar €5 juta, yang merupakan angka yang cukup masuk akal.
Namun nama Josip Ilicic mungkin hanya akan menjadi pemain pelapis musim depan. Saat ini fokus klub mendatangkan pemain muda untuk aset jangka panjang klub.
Untuk posisi playmaker, saat ini Milan sudah mengantongi nama-nama seperti Nikola Vlasic, Isco, Julian Brandt hingga bintang Lazio, Luis Alberto.