Giorgio Chiellini Sebut 3 Pemain AC Milan yang Berada di Level Lain!

Giorgo Chiellini Rebic
REUTERS

Berita AC Milan – Sebagai juara bertahan Serie A, AC Milan tidak bisa begitu saja dicoret dari kandidat peraih gelar Scudetto musim ini. Melihat performa Rossoneri sejauh musim ini, cukup masuk akal jika Milan masih menjadi salah satu tim unggulan.

Hal senada juga diungkapkan oleh pemain legendaris Juventus, Giorgo Chiellini, yang menyebut bahwa Milan telah berkembang dari musim lalu. Bek juara Euro itu juga menyoroti bahwa ada 3 pemain AC Milan yang berada di level lain.

“Setelah Anda memenangkan gelar, ada dua pilihan: apakah Anda memiliki perut yang kenyang dan memulai dengan buruk atau terus menjadi lebih baik. Milan terus berkembang,” ucap Chiellini saat ditanya perihal kans Milan mempertahankan gelarnya, dilansir dari Sky Italia.

“Mereka memiliki tiga pemain di level lain, yaitu Leao, Theo, dan Maignan. Lalu ada juga yang tumbuh seperti Kalulu, Tomori dan Tonali.” tandasnya.

Apa yang dikatakan Chiellini mungkin memang benar karena baik Leao, Theo dan Maignan adalah pemain yang paling konsisten dan banyak merubah jalannya pertandingan musim ini.

 

Pos terkait