Berita AC Milan – Nasib masa depan Gianluigi Donnarumma akhirnya mulai menemukan titik terang. Usai memutuskan tak perpanjang kontraknya bersama AC Milan, PSG diyakini akan menjadi pelabuhan berikutnya kiper berusia 22 tahun itu.
Sudah setahun lebih saga pembaruan kontraknya membuat huru-hara di San Siro. Kesabaran Milan pun sudah mencapai batasnya hingga akhirnya klub memilih mendatangkan kiper juara Ligue 1 musim ini, Mike Maignan.
Dengan kedatangan Maignan, maka secara otomatis masa depan Donnarumma bersama AC Milan sudah tamat. Beredar kabar jika tim seperti Juventus, Barcelona, Manchester United hingga PSG tertarik untuk mendapatkan servisnya.
Melansir laporan dari jurnalis Fabrizio Romano, saat ini Juventus telah keluar dari perburuan Donnarumma. Klub sepakbola kaya raya PSG dikabarkan akan segera meresmikan Donnarumma dalam beberapa jam kedepan.
Dalam laporannya tersebut Romano bahkan sudah membocorkan nomor punggung yang akan dipakai oleh Donnarumma musim depan. Sama seperti di Milan, Gigio akan tetap memakai nomor punggung 99.
PSG are set to complete the signing of Gianluigi Donnarumma in the next hours, Juventus are out of the race – he’s gonna ask Paris for n99 shirt. To be clear: Keylor Navas is staying. 🧤🇫🇷 #PSG
Wijnaldum contract until 2024 has been already signed, medicals now then done deal.
— Fabrizio Romano (@FabrizioRomano) June 7, 2021
Paris Saint Germain sendiri masih akan mempertahankan Keylor Navas yang baru saja memperpanjang kontraknya hingga tahun 2024 mendatang.
Kabarnya Donnarumma akan mendapatkan bayaran mencapai 12 juta euro per musim dan ia akan dikontrak sampai musim panas tahun 2026.
Menarik disimak bagaimana 2 kiper terbaik dunia itu akan berbagi tempat di skuad utama Les Parisiens musim depan.
Sempat beredar kabar jika PSG akan meminjamkan Donnarumma ke tim lain begitu sang pemain menandatangami kontraknya.
Tim milik pengusaha kaya raya, Nasser Al-Khelaifi, itu saat ini diketahui masih percaya 100% pada Keylor Navas.