Berita AC Milan – Beritamilan.com
Seusai terhempasnya rencana pendirian kompetisi Liga Super Eropa, masa depan Ivan Gazidis bersama AC Milan menjadi penuh dengan ketidakpastian.
Dalam laporan beberapa media Italia tadi malam, Gazidis dikabarkan terancam kehilangan jabatannya di Milan, dan posisinya sebagai CEO akan diambil alih oleh Paolo Maldini.
Melansir laporan dari La Repubblica, Elliott sebenarnya sangat menyukai dengan gagasan Gazidis untuk mendapatkan dana lebih banyak dari Liga Super Eropa. Namun mereka tidak suka dengan sikapnya yang bergerak sendirian tanpa melibatkan petinggi Milan lainnya.
Sebagaimana kita ketahui, bahkan seorang Direktur klub seperti Paolo Maldini mengaku baru mendapatkan kabar bergabungnya Milan ke Liga Super dari media.
Meski masa depan Gazidis bersama Milan tengah diragukan, namun kabar pemecatannya dari klub dibantah oleh media il Corriere dello Sport, yang pada hari ini mengatakan jika kabar pemecatan tersebut tidak memiliki dasar.
Hal itu diperkuat oleh pernyataan jurnalis kawakan Italia, Daniel Longo, yang mengatakan jika posisi Ivan Gazidis tidak sedang dalam resiko.
Kontrak pria berdarah Yunani itu akan berakhir pada tahun 2022 mendatang. Saat ini pertahunnya Gazidis mendapatkan bayaran sebesar €3.15 juta.