AC Milan Sedang Fokus Perpanjang Kontrak Mike Maignan

Mike Maignan
Photo: acmilan.com

Berita AC Milan – Mike Maignan, penjaga gawang andalan AC Milan sejak kedatangannya dari Lille pada tahun 2021, kini tengah dalam proses perpanjangan kontrak. Namun, laporan menegaskan bahwa tuntutan kenaikan gaji yang signifikan menjadi ganjalan dalam perundingan ini.

Maignan, yang mengambil alih posisi dari Gigio Donnarumma, telah menunjukkan performa gemilang, diakui sebagai salah satu kiper terbaik di dunia saat ini. Sedangkan Donnarumma, kiper asal Italia itu, mengalami penurunan kualitas yang cukup terasa selama karirnya di Paris.

Setelah berhasil memperbaharui kontrak pemain kunci seperti Theo Hernandez dan Rafael Leao, Maignan kini menjadi fokus utama dalam perundingan kontraknya. Namun, seperti dilaporkan oleh TuttoMercatoWeb, Maignan meminta kenaikan gaji yang signifikan, berkisar antara €7-8 juta per tahun.

Meskipun angka ini dianggap terlalu tinggi oleh AC Milan, manajemen klub masih berupaya meyakinkan Maignan bahwa peningkatan gaji akan mencerminkan statusnya di tim. Sebagai perbandingan, Hernandez saat ini menerima €4 juta per tahun, sementara Leao mendapat €5 juta. Maignan berharap untuk mendekati angka gaji yang diterima Leao.

Dalam laporan ini, Giorgio Furlani dan Geoffrey Moncada terfokus sepenuhnya pada pembaruan kontrak Maignan. Mereka sadar bahwa perundingan ini tidak akan mudah, namun, seperti yang dialami Leao pada awalnya, optimisme masih terpancar dari proses ini mengingat sang kiper sangat betah di Milan.

Berikut adalah cuplikan skill brilian seorang Mike Maignan:

Pos terkait