AC Milan Masih Ingin Dapatkan Nikola Milenkovic

Berita AC Milan
Photo: www.transfermarkt.com

Berita AC Milan – Beritamilan.com

Nama Nikola Milenkovic menjadi salah satu headline utama media Italia di bursa transfer Januari lalu terkait dengan kepindahannya ke AC Milan.

Saat itu lini belakang Milan benar-benar sangat rapuh. Praktis hanya Simon Kjaer yang terus bisa ditampilkan karena pemain lain seperti Romagnoli, Gabbia dan Musacchio silih berganti masuk meja perawatan. Bahkan bek muda Pierre Kalulu sempat digeser lebih ketengah untuk menemani Kjaer.

Kala itu Nikola Milenkovic dianggap sebagai sosok yang ideal untuk memperkuat sektor pertahanan Rossonerri. Penampilannya yang ciamik bersama Fiorentina, plus usianya yang masih tergolong muda, dianggap sangat sesuai dengan strategi transfer AC Milan.

Namun waktu itu transfer Milenkovic ke Milan harus kandas ditengah jalan karena presiden Fiorentina, Rocco Commisso, meminta tebusan sebesar 40 juta euro untuk pemain andalannya tersebut. Sebuah hal yang tak mungkin bisa dipenuhi oleh Milan.

Meski demikian langkah Il Diavollo Rosso untuk kembali mengejar pemain buruannya tersebut belumlah sirna. Mengutip laporan dari Calciomercato, Direktur Davide Massara diberitakan akan mengajukan masa peminjaman untuk Milenkovic kepada Fiorentina, dengan opsi pembelian permanen di akhir musim.

Masih menurut laporan yang sama, mengingat kontrak Milenkovic yang tinggal menyisakan 1 musim lagi, harga sang pemain saat ini sudah jauh menurun yakni hanya sebesar 10 juta euro saja. Sebuah angka yang sebenarnya masih dalam jangkauan Milan.

Namun saat ini rencana utama AC Milan adalah mempermanenkan bek pinjaman dari Chelsea, Fikayo Tomori. Pemain berkebangsaan Inggris ini memiliki nilai transfer yang tak murah yakni mencapai angka 28 juta euro.

Jika transfer Tomori ke Milan terwujud, maka Milenkovic mungkin akan hijrah ke tim lain seperti Tottenham, Inter, Liverpool dan Manchester United yang dikabarkan juga menaruh minat yang sama untuk merekrut Milenkovic pada akhir musim nanti.

Pos terkait