Berita AC Milan – Davide Calabria menjadi salah satu aktor utama dari penampilan apik AC Milan musim ini. Andai tak mengalami masalah fisik, bek sayap berusia 24 tahun itu selalu menjadi pilihan utama Stefano Pioli di sektor pertahanan kanan I Rossoneri.
Kontrak pemain didikan akademi primavera AC Milan itu akan habis pada musim panas tahun depan. AC Milan sendiri dikabarkan ingin segera memperpanjang kontrak Calabria.
Mengutip laporan dari jurnalis Calciomercato, Daniele Longo, AC Milan sudah menawarkan gaji untuk Calabria sebesar 2 juta euro per musim. Kontrak baru tersebut akan mengikat sang pemain selama 5 musim.
Namun agen dari Calabria meminta bayaran 500 ribu euro lebih banyak dari yang telah ditawarkan oleh pihak Milan, atau senilai 2.5 juta euro per musim. Selain itu kubu Calabria juga meminta durasi kontrak barunya hanya berjalan 4 musim saja.
Pihak Davide Calabria dan AC Milan dikabarkan akan kembali bertemu dalam 10-15 hari kedepan untuk menyelesaikan proses perpanjangan kontrak sang pemain. Mengingat jarak angka antara kedua belah pihak tidak terlalu besar, rasanya perpanjangan kontrak sang bek sayap hanya tinggal menunggu waktu saja.
Musim ini Calabria telah tampil membela AC Milan dalam 39 pertandingan dengan berhasil mengoleksi 2 gol dan 2 buah assist di semua kompetisi.