Berita

Rating Pemain AC Milan vs AS Roma [Serie A]

×

Rating Pemain AC Milan vs AS Roma [Serie A]

Sebarkan artikel ini
Skuad AC Milan

AC Milan berhasil membawa pulang satu poin dari kandang AS Roma, namun performa individu pemain menunjukkan ketimpangan yang nyata. Koni De Winter muncul sebagai pencetak gol tak terduga, sementara lini serang Rossoneri tampil mengecewakan.

Berikut adalah peringkat pemain Milan dalam hasil imbang 1-1 di Stadio Olimpico semalam:

Pemain Terbaik (Top Performers)

  • Koni De Winter (7 – MOTM): Penampilan solid dari bek Belgia ini. Sesuai prediksi, ia bermain fisik melawan Dybala dan sukses meredamnya. Puncaknya adalah gol sundulan indah memanfaatkan postur tubuhnya. Layak jadi Man of the Match.
  • Mike Maignan (7): Kembali menjadi tembok. Melakukan banyak penyelamatan di babak pertama lewat penempatan posisi yang tepat. Refleksnya menggagalkan peluang Zeki Celik sangat krusial.
  • Luka Modric (7): Sang Maestro bekerja keras di dua fase permainan. Melakukan banyak intersepsi penting di belakang dan menjadi satu-satunya yang berkreasi di depan. Umpan silangnya untuk gol De Winter sangat memanjakan.

Performa Rata-rata & Mengecewakan

  • Adrien Rabiot (6.5): Tampil kuat dan memimpin lini tengah. Memaksa kiper Roma melakukan penyelamatan di awal babak kedua, namun diharapkan bisa lebih dominan.
  • Fikayo Tomori (6): Cukup solid meski Roma banyak menyerang dari sisinya. Melakukan tugas dasar dengan baik.
  • Samuele Ricci (6): Rajin berlari dan menutupi ruang, distribusi bolanya lumayan. Tidak menonjol, tapi tidak buruk.
  • Matteo Gabbia (5.5): Sedikit kesulitan mengawal Donyell Malen yang sering lolos dari penjagaan. Sebagai pemimpin lini belakang, ia harusnya bisa lebih baik.
  • Davide Bartesaghi (5.5): Sebenarnya bermain bagus dengan lari-lari menusuk ke depan. Namun, penampilannya dirusak oleh kesalahan “anak sekolah” (schoolboy error) yang menyebabkan handball dan penalti. Kurang waspada terhadap situasi sekitar.
  • Christopher Nkunku (5.5): Bekerja keras mengejar bola (yang berujung korner gol), tapi sering tidak seirama dengan rekan setimnya. Minim ancaman nyata.

Rapor Merah (Flop)

  • Alexis Saelemaekers (5): Malam yang harus dilupakan. Tampak tertekan oleh cemoohan fans mantan klubnya. Banyak melakukan kesalahan konyol dan akhirnya diganti.
  • Rafael Leao (5): Entah karena cedera atau bukan, performanya sangat buruk. Hold-up play yang kacau, dan saat memegang bola ia justru sering mengoper ke belakang alih-alih menusuk. Sulit melihat sisi positifnya malam ini.

Pelatih

  • Massimiliano Allegri (5.5): Keputusan memainkan De Winter terbukti tepat. Namun, strategi menyerangnya patut dipertanyakan karena Milan didominasi oleh Roma di sebagian besar pertandingan.

Suka dengan tulisan admin? Yuk, belikan mimin secangkir kopi dengan cara Klik Disini.