RESMI: Sandro Tonali Permanen di AC Milan Sampai 2026

Berita AC Milan
Photo: @acmilan

Berita AC Milan – Teka-teki seputar masa depan Sandro Tonali bersama AC Milan akhirnya terjawab sudah. Melalui situs resmi klub, I Rossoneri mengumumkan bahwa mereka telah mengikat pemain muda Italia itu sampai tahun 2026 mendatang.

Sandro Tonali tampil cukup meyakinkan dalam masa peminjamannya di Milan musim lalu dengan berhasil mencatatkan 37 penampilan di semua kompetisi. Perannya begitu vital saat menggantikan Ismael Bennacer yang mesti absen cukup lama di pertengahan musim.

Melansir laporan dari jurnalis Calciomercato, Daniele Longo, AC Milan mesti mengeluarkan uang senilai 7 juta euro, plus 3 juta euro sebagai bonus untuk mendapatkan Tonali dari Brescia. I Rossoneri juga mesti merelakan Giacomo Olzer untuk dilepas ke Brescia sebagai bagian dari kesepakatan transfer ini. Milan memiliki opsi pembelian kembali pemain mudanya tersebut.

“AC Milan dengan senang hati mengumumkan penandatanganan Sandro Tonali dengan status transfer permanen dari Brescia Calcio. Gelandang Italia itu akan terus mengenakan jersey merah dan hitam hingga 30 Juni 2026 setelah bermain 37 pertandingan bersama AC Milan musim lalu.” bunyi pernytaan resmi AC Milan di situs resminya.

Bergabung dengan AC Milan adalah impian terbesar seorang Sandro Tonali. Pemain sepakbola berusia 21 tahun itu sudah sedari kecil merupakan loyalis dari I Rossoneri.

Pos terkait