RESMI: AC Milan vs Tottenham di Babak 16 Besar Liga Champions

AC Milan vs Tottenham
AC Milan vs Tottenham

Berita AC Milan – Drawing Liga Champions yang berlangsung petang ini akhirnya mempertemukan AC Milan dengan wakil Liga Inggris, Tottenham Hostpurs. Ini adalah kelolosan Milan pertama ke sistem gugur UCL sejak musim 2013-14 silam.

Berstatus sebagai runner up grup E, Milan sebenarnya berpeluang untuk bertemu tim-tim yang jauh lebih mengerikan dari Tottenham. Real Madrid, Bayern Munchen dan Manchester City telah siap menunggu I Rossoneri.

Namun pada akhirnya, undian mempertemukan AC Milan dengan Tottenham yang merupakan juara dari grup D yang diisi oleh Frankfurt, Sporting CP dan Marseille.

Meski demikian, AC Milan memiliki kenangan buruk saat terakhir kali bertemu wakil Liga Inggris itu. I Rossoneri sempat tersisih di babak 16 besar Liga Champions musim 2010-11 setelah kalah 0-1 di San Siro lewat gol Petr Crouch dan bermain tanpa gol di London.

Jadwal leg pertama Liga Champions AC Milan vs Tottenham akan berlangsung antara tanggal 14, 15, 21 atau 22 Februari di San Siro, dan leg kedua pada 7, 8, 14 atau 15 Maret.

Pos terkait