Real Madrid Banderol Isco 18 Juta Euro, AC Milan Segera Lakukan Pergerakan

Berita AC Milan
Photo: Isco (Twitter)

Berita AC Milan – Sepeninggal kepergian Hakan Calhanoglu, AC Milan kini tengah disibukkan untuk mencari nama baru sebagai penggantinya untuk musim depan.

Memang Brahim Diaz besar kemungkinan akan kembali merapat ke San Siro, namun itu masih dirasa belum cukup. AC Milan ingin mendatangkan seorang gelandang serang lain untuk memperkuat skuadnya musim depan.

Merujuk laporan dari Tuttosport, Real Madrid saat ini dikabarkan telah siap untuk melepas gelandang serangnya, Isco, di angka 18 juta euro. Sebuah nilai yang masih dalam jangkauan I Rossoneri dan dipercaya pihak Milan mulai melakukan pergerakan untuk mendapatkannya.

Pemain berusia 29 tahun itu telah diberitahu oleh pelatih anyar El Real, Carlo Ancelotti, bahwa dirinya tak masuk dalam rencana Madrid musim depan. Dengan kondisi seperti itu, maka mau tak mau Isco harus mencari pelabuhan baru jika tak ingin menjadi penghangat bangku cadangan Santiago Bernabeu musim depan.

AC Milan bisa memanfaatkan hubungan baiknya dengan kubu Real Madrid untuk membantu proses transfer Isco ke San Siro. Karakter Isco sendiri dinilai sangat tepat untuk mengisi kekosongan yang ditinggalkan oleh Hakan Calhanoglu.

Meski demikian saat ini ada banyak nama yang tengah dikantongi oleh manajemen I Rossoneri. Apakah mereka akan serius mengejar Isco atau justru memilih pemain lain, yang jelas karir Isco di Madrid diprediksi sudah tamat.

Pos terkait