Prediksi Pertandingan AC Milan vs Napoli [Liga Champions]

AC Milan vs Napoli
AC Milan vs Napoli

Berita AC Milan – Pertandingan perempat final Liga Champions antara AC Milan vs Napoli akan berlangsung pada hari Kamis dini hari nanti pukul 02.00 WIB. Laga sarat gengsi ini akan berlangsung di San Siro dan bisa disaksikan secara live streaming di Moji TV dan Vidio.

Di laga big match ini, I Rossoneri akan berusaha meraih kemenangan karena akan bermain di depan pendukung fanatiknya yang berada di San Siro. Sementara itu, bagi Napoli, pertandingan ini akan menjadi ajang balas dendam setelah 2 pekan lalu mereka dibabat Milan dengan skor 4 gol tanpa balas di Naples.

Kedua tim belum pernah sekalipun bertemu di kompetisi Liga Champions. Namun rekor 5 pertemuan terakhir di kompetisi domestik lebih memihak kepada tim asuhan Luciano Spalletti setelah mereka sukses meraih 3 kemenangan dan 2 kali kalah dari AC Milan.

Rekor pertemuan Milan dengan Napoli juga tidaklah bagus. Tercatat dari 18 pertemuan terakhir kedua tim di semua kompetisi, I Rossoneri hanya sanggup meraih 4 kemenangan saja. Catatannya adalah AC Milan menang 4 kali, seri 5 dan kalah 9 kali.

Performa tim asuhan Stefano Pioli musim ini juga sangat angin-anginan. Hal itu tercermin dari 6 pertandingan terakhir mereka di semua kompetisi, Milan hanya sanggup memetik 1 kali kemenangan saja. Rekornya adalah menang 1 kali, seri 3 kali dan kalah 2 kali.

Bertanding di San Siro dalam kompetisi Liga Champions, AC Milan lagi-lagi memiliki catatan kurang mengenakan yaitu hanya mampu meraih 3 kali kemenangan dalam 10 pertandingan. Rekornya adalah menang 3 kali, draw 3 dan kalah4 kali.

Melawan Napoli yang sedang dalam emosi tinggi untuk membalas dendam, sanggupkah AC Milan meredam amukan mereka dini hari nanti? Berikut kami sajikan data lengkap pertandingan Milan vs Napoli.

🔰5 Pertemuan Terakhir
03-04-2023 Napoli 0-4 Milan (Serie A)
19-09-2022 Milan 1-2 Napoli (Serie A)
07-03-2022 Napoli 0-1 Milan (Serie A)
20-12-2021 Milan 0-1 Napoli (Serie A)
15-03-2021 Milan 0-1 Napoli (Serie A)

🔰5 Pertandingan Terakhir AC Milan (S-S-K-M-S)
09-03-23 Tottenham 0-0 Milan (UCL)
14-03-23 Milan 1-1 Salernitana (Serie A)
19-03-23 Udinese 3-1 Milan (Serie A)
03-04-23 Napoli 0-4 Milan (Serie A)
08-04-23 Milan 0-0 Empoli (Serie A)

🔰5 Pertandingan Terakhir Napoli (M-M-M-K-M)
12-03-23 Napoli 2-0 Atalanta (Serie A)
16-03-23 Napoli 3-0 Frankfurt (UCL)
19-03-23 Torino 0-4 Napoli (Serie A)
03-04-23 Napoli 0-4 Milan (Serie A)
08-04-23 Lecce 1-2 Napoli (Serie A)

🔰Perkiraan Susunan Pemain:

 

View this post on Instagram

 

A post shared by Berita AC Milan (@beritamilancom)

▶️AC Milan (4-3-1-2): Maignan; Calabria, Tomori, Kjaer, Theo Hernandez; Tonali, Krunic, Bennacer; Diaz; Leao, Giroud.

🔸Pelatih: Stefano Pioli.

🔸Info skuad: Kalulu (cedera), Ibrahimovic (cedera)

▶️Napoli (4-3-3): Meret; Di Lorenzo, Kim, Rrahmani, Mario Rui; Lobotka, Anguissa, Zielinski; Lozano, Raspadori, Kvaratskhelia.

🔸Pelatih: Luciano Spalletti.

🔸Info skuad: Osimhen (cedera), Simeone (cedera)

🔰 Prediksi Skor: AC Milan 1-0 Napoli

Pos terkait