AC Milan dan Inter Bersaing Dapatkan Beto dari Udinese

Beto Udinese
Photo: 24hfootnews.com

Berita AC Milan – Sektor striker masih menjadi posisi yang belum mendapatkan penguatan di bursa transfer musim panas ini. Terdapat beberapa nama yang sudah masuk dalam daftar transfer AC Milan, dan nama terbaru adalah striker milik Udinese bernama Norberto Bercique Gomes Betuncal atau akrab dipanggil Beto.

Menurut Claudio Raimondi dari SportMediaset, AC Milan akan bersaing dengan Inter untuk coba mendatangkan Beto dari Udinese, yang klausul pelepasan €35 jutanya telah berakhir beberapa hari lalu, yang berarti bahwa negosiasi dengan Udinese akan diperlukan.

Rossoneri dapat beralih sepenuhnya ke penyerang Portugal tersebut jika Porto tidak menurunkan tuntutan mereka untuk Mehdi Taremi, yang saat ini harganya ditetapkan sebesar €30 juta untuk pemain berusia 31 tahun dan kontraknya tersisa satu tahun lagi.

Beto adalah pemain yang dihargai oleh Udinese sebesar €30 juta dan ada kemungkinan masuknya Lorenzo Colombo dalam operasi transfer ini untuk menurunkan jumlah biaya transfernya, karena striker muda AC Milan itu memiliki nilai pasar sebesar €10 juta.

Nerazzurri, di sisi lain, mengidentifikasi pemain berusia 25 tahun itu sebagai rencana cadangan untuk Alvaro Morata. Beto mencetak 10 gol di Serie A musim lalu, setelah mencetak 11 gol di musim sebelumnya.

Berikut adalah cuplikan skill menawan dari Beto yang membuat AC Milan tertarik untuk merekrutnya:

Pos terkait